Hari Terbaik dalam Hidupku ~ aRek WONOSALAM
arek WONOSALAM

Senin, 18 Juli 2011

Hari Terbaik dalam Hidupku

Hari ini, ketika bangun tidur, tiba-tiba ku sadari bahwa hari ini adalah hari terbaik dalam hidupku.
Dahulu ada saat-saat aku berfikir apakah aku akan hidup sampai hari ini, tapi ternyata aku berhasil bertahan sampai saat ini, karenanya aku sekarang akan merayakannya.
Hari ini aku akan merayakan kehidupan menakjubkan yang telah ku tempuh sampai saat ini : keberhasilan yang kuraih, berbagai nikmat yang kuterima, dan bahkan…benar sekali…kesulitan-kesulitan hidup yang karenanya aku menjadi lebih kuat.
Aku akan melewati hari ini dengan kepala mendongak tinggi dan hati bahagia, aku akan menghargai karunia-karunia Tuhan yang tampak kecil : embun pagi, matahari, awan, pepohonan, bunga-bunga, burung-burung.
Hari ini, tak satupun dari ciptaan Tuhan yang mengagumkan ini akan lolos dari perhatianku.
Hari ini aku akan berbagi kebahagiaan hidupku dengan orang lain. Aku akan membuat seseorang tersenyum. Aku akan membuat sesuatu yang lain. Aku akan melakukan suatu kejutan kebajikan untuk seseorang yang sama sekali tidak kukenal.
Hari ini, aku akan dengan tulus menghibur seseorang yang sedang dirundung kesedihan.
Aku akan mengatakan kepada seorang anak betapa sangat istimewanya ia, dan memberi tahu orang yang kucintai betapa aku sangat perduli kepadanya, dan betapa ia sangat berarti bagiku.
Hari ini adalah saatku berhenti menyusahkan diri memikirkan apa-apa yang tidak kumiliki, lalu mulai mensyukuri semua hal yang indah yang telah dikaruniakan Tuhan kepadaku.
Aku akan ingat bahwa mengkhawatirkan sesuatu hanya membuang-buang waktu saja, karena keyakinanku pada Tuhan dan rencana-NYA menyadarkanku bahwa semua akan berlangsung dengan baik-baik saja.
Malam ini, sebelum tidur, aku akan keluar, mengangkat pandanganku ke langit. Aku akan berdiri khidmat menatap keindahan bulan dan bintang, lalu akan kupuji Tuhan atas kekayaan yang agung ini.
Seiring dengan berakhirnya hari ini, dan kepalaku terbaring di atas bantal, aku akan mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Besar, atas kehidupanku yang sangat baik ini. Kemudian aku akan tidur seperti tidurnya anak-anak yang bahagia, bergelora dengan harapan, karna aku tahu bahwa esok akan menjadi…Hari yang paling baik dalam hidupku.

0 komentar:

SILAHKAN ANDA BERKOMENTAR

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Printable Coupons